close

Pengumuman Peserta Bimtek Daring PAIIB Gelombang ke-3


Pengumuman-1

Yth. Pimpinan Perguruan Tinggi
(daftar terlampir)

Sebagai tindak lanjut surat kami No. 2196/E4/PT/2020 tanggal 29 Oktober 2020 perihal penilaian draft artikel ilmiah calon peserta Bimtek Daring Penulisan Artikel Ilmiah Internasional Bereputasi Gelombang ke-3 tahun 2020, dengan hormat kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Jumah peserta yang mendaftar sebanyak 157 (seratus lima puluh tujuh) orang, Direktorat Sumber Daya, Ditjen Pendidikan Tinggi melakukan tahap seleksi Pradesk lolos sebanyak 107 (Seratus tujuh) orang, selanjutnya masuk kepada tahap seleksi penilaian draft artikel ilmiah lolos sebanyak 70 (tujuh puluh) orang dan cadangan sebanyak 5 (lima) orang, daftar peserta sebagaimana terlampir.
  2. Perlu kami sampaikan bahwa alasan pada umumnya tidak lolos disebabkan adanya kecenderungan up-load asal bentuk manuskrip, teks berbahasa Indonesia, data tidak layak/tidak ada, pembahasan tidak mendalam, referensi minimalis dan bukan artikel jurnal, sistematika artikel tidak utuh, artikel sudah disubmit ke jurnal dan penulis telah memiliki kompetensi menulis artikel dengan baik.
  3. Kami mengucapkan selamat bagi dosen yang telah lolos seleksi dan bagi peserta cadangan akan dihubungi apabila ada salah satu peserta yang megundurkan diri.
  4. Bagi peserta yang lolos agar segera melakukan konfirmasi kesediaan melalui laman: http://kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id, dengan cara login menggunakan akun peserta pada saat mendaftar. Peserta dapat memilih menu “manjemen usulan > aksi > pilih bersedia/mundur”. Konfirmasi paling lambat tanggal 7 November 2020. Apabila sampai batas waktu tersebut tidak melakukan konfirmasi kesediaan maka kami anggap mengundurkan diri dan akan digantikan dengan peserta cadangan.
  5. Kegiatan Bimtek akan dilaksanakan secara daring dengan yang dilaksanakan pada
    hari/tanggal : Senin s.d. Kamis, 9-12 November 2020
    waktu : Pukul 08.30 WIB s.d selesai (daftar terlampir)
    media : Zoom Cloud Meeting
    ID Meeting dan Password akan kami kirimkan melalui surel kepada masing-masing peserta
Baca Juga :  Penawaran Program Diklatfung PLP Tahun 2022

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami ucapkan terima kasih.


Lampiran bisa diunduh di bawah ini: