close

Perang Lawan Covid-19, Prof Sri Budiarti Berikan Tips Menjaga Stamina Tubuh

Siaran Pers
IPB University
No 237/SP.BIRKOM.IPB/III/2020
Bogor, 19 Maret 2020

Penyakit akibat infeksi Covid-19 yang tengah mewabah di seluruh dunia sesungguhnya dapat sembuh dengan sendirinya oleh perlawanan dari pertahanan tubuh manusia. Namun virus Covid-19 juga dapat memperparah kondisi tubuh ketika keadaan sistem kekebalan tubuh manusia sedang lemah dan mengidap penyakit penyerta. Lalu bagaimana agar stamina tetap fit di saat adanya gempuran virus di sekitar kita.

Prof Dr dr Sri Budiarti, Staf Pengajar di Departemen Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) IPB University berikan tips bagaimana menjaga stamina tubuh agar tetap sehat.

Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Kota Bogor ini mengatakan bahwa tips sehat adalah makan seimbang tepat waktu tiga kali sehari, cukup air (40 ml/kg BB), cukup tidur (6-8 jam/hari), cukup gerak atau olah raga teratur (30 menit per hari), bisa mengendalikan stress, menjaga kebersihan diri dan lingkungan dengan mandi dan cuci tangan sebelum dan sesudah makan serta membersihkan tempat tinggal, cukup sinar matahari dan menghirup udara pagi.

Baca Juga :  Akademisi FIK UI Edukasi PHBS bagi Anak-Anak di Rumah Yatim

Prof Sri Budiarti menyampaikan bahwa bahan pangan yang dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan tubuh agar tetap fit bersumber dari karbohidrat, lemak, protein, vitamin dan mineral. Sumber karbohidrat tidak harus nasi tapi bisa yang lain seperti singkong, jagung, ubi, talas. Lauk pauk sumber lemak dan protein hewani maupun nabati harus diperhatikan cara mengolahnya jangan sampai meningkatkan kadar kolesterol darah.

Kebutuhan sayur sebagai sumber serat dan mineral dapat dipenuhi dengan aneka sayuran seperti wortel, kol, sawi, kacang, buncis dan lain-lain bergantian dengan jumlah konsumsi buah dan sayur 400 gram per hari.

“Untuk yang usianya di atas 40 tahun, sebaiknya minum susu sebagai sumber kalsium, tambahkan jus buah segar sebagai sumber antioksidan, kurangi gula dan nasi. Konsumsi probiotik, susu fermentasi secara rutin akan meningkatkan bakteri baik dalam usus yang membantu meningkatkan pertahanan tubuh tuturnya,” tuturnya.

Baca Juga :  Membangun Reformasi Birokrasi di Jalur Yang Tepat

Selain itu, untuk mencukupi kebutuhan vitamin tidak harus mengkonsumsi suplemen vitamin C. Aneka buah seperti jeruk, jambu, pisang, pepaya, salak dan mangga, memiliki kandungan vitamin dan mineral yang cukup untuk mempertahankan kondisi sehat.

Terkait maraknya masyarakat yang mengkonsumsi empon-empon, Prof Sri Budiarti menyarankan sebaiknya mengkonsumsi produk Pusat Studi Biofarmaka IPB University yang telah ada hasil penelitiannya dan tertera dosisnya.“Salam Sehat untuk semua. Pesan saya, jangan panik, jaga pertahanan tubuh, hidup bersih, berdoa memohon sehat dan selamat kepada Tuhan Yang Maha Kuasa,” tandasnya. (dh/Zul)